Loker Terbaru hari ini berasal dari perusahaan PT Permata Graha Nusantara (Permata) tahun 2016, PT Permata Graha Nusantara atau dengan nama lain Permata adalah salah satu anak perusahaan badan usaha milik negara PT Perusahaan Gas Negara (Persero) Tbk yang bergerak dalam jasa Management Asset (Properti) dan Services. Permata merupakan bagian gari PGN Group dengan komposisi saham sebesar 99,95% dimiliki oeh PT Perusahaan Gas Negara (Persero) Tbk, dan 0,05% dimiliki oleh PT PGAS Solution. Awal sejarah Permata dimulai sejak tahun 2014 ketika itu dibangun untuk mendukung seluruh rangkaian kegiatan usaha perusahaan gas negara khususnya dalam pengelolaan aset seperti Pengembangan produk properti, Pemeliharan dan perawatan bangunan, Pendayagunaan aset milik PGN serta Penyediaan jasa pendukung lainnya. Seiring berkembangnya waktu perusahaan permata semakin tumbuh dalam memberikan pelayanan  excellent kepada para pelanggannya termasuk PGN dan anak perusahaan bahkan untuk pelanggan perusahaan lain dalam jasa jasa lainnya. 
 
Lowongan Kerja PGN Group - PT Permata Graha Nusantara (Permata)
Karir PGN Mas

Pada kesempatan kali ini PT Permata Graha Nusantara (Permata) sebagai Transmisi dan Distribusi Gas Bumi kembali membuka kesempatan bagi putra putri terbaik Indonesia, yang memiliki integritas tinggi, ulet, dan berkompeten untuk bergabung dan berkarya untuk penempatan di Jakarta melalui lowongan kerja terbaru permata sebagai berikut


Jabatan     Pendidikan minimal
  • Staf Hukum Kontrak dan Administrasi    : S1 Hukum Perdata
  • Staf Hukum Korporasi  :   S1 Hukum Ekonomi/ Perdata
  • Staf Pelaporan Keuangan  :   S1 Akuntansi
  • Staf Pengelolaan Gedung dan Fasilitas  :   S1 Teknik Sipil
  • Staf Pengembangan Bisnis  :   S1 Manajemen Bisnis/ Manajemen Properti
  • Staf Rekrutmen dan Pengembangan SDM   :  S1 Psikologi
  • Pelaksana Administrasi Anggaran     D3 Akuntansi
  • Pelaksana Administrasi Operasional SDM  :   D3 Administrasi
  • Pelaksana Administrasi Pembayaran  :   D3 Keuangan / Akuntansi/ Perbankan/ Perpajakan
  • Pelaksana Administrasi Revenue Assurance   :  D3 Akuntansi/ Perpajakan
  • Pelaksana Pengelolaan Administrasi Kendaraan   :  D3 Manajemen/ Transportasi
  • Pelaksana Pengelolaan Fasilitas Kendaraan  :   D3 Teknik Mesin
  • Pelaksana Administrasi Pengelola Gedung   :  D3 Sipil/ Bangunan/ Elektro
  • Pelaksana Perbendaharaan   :  D3 Keuangan / Akuntansi/ Perbankan/ Perpajakan
Persyaratan umum
  • Penduduk dan berkebangsaan Indonesia
  • Pelamar mempunyai integritas dan inisiatif tinggi
  • Umur pelamar maksimal (per 31 Desember 2016); D3 : 25 tahun sedangkan  S1 : 27 tahun
  • Mempunyai indeks prestasi komulatif IPK minimal :
    • Perguruan Tinggi Negeri 2.80 (skala 4)
    • Perguruan Tinggi Swasta 3.00 (skala 4)
  • Berkelakuan baik
  • Riwayat kesehatan baik
  • Lebih Diutamakan Pria
Apabila kamu termasuk peserta yang kami cari dan memiliki kriteria seperti pada kualifikasi diatas silakan anda kirimkan aplikasi surat lamaran anda dengan registrasi online disitus resmi berikut : Daftar, Pelamaran registrasi dibuka hingga tanggal 26 Februari 2016 Pukul 23.59 WIB mendatang. Kandidat yang dipanggil mengikuti seleksi adalah kandidat terbaik dan Keputusan hasil seleksi tidak dapat diganggu gugat. Terimakasih

NB : Seluruh tahapan proses rekrutmen dan seleksi tidak dipungut biaya apapun